Keyboard: Pengertian, Fungsi Tombol Khusus, Jenis

Keyboard merupakan komponen perangkat keras yang penggunaan tidak dapat dipisahkan dari kinerja komputer. Sebab perangkat keras inilah yang bertugas untuk membantu pengguna melakukan input data ke dalam komputer.

Keyboard atau yang disebut sebagai papan ketik merupakan hardware yang terdiri dari sekumpulan simbol, huruf dan angka.

Untuk mengetahui lebih spesfik mengenal apa yang dimaksud dengan keyboard, kita akan mengulasnya secara tuntas pada artikel berikut ini. Jangan lewatkan informasinya!

Pengertian Keyboard

gambar keyboard
gambar keyboard

Keyboard adalah komponen hardware yang berguna untuk mempermudah pengguna memberikan berbagai intruksi pada komputer. Perangkat keras ini memiliki letak yang terpisah dari monitor sehingga termasuk sebagai perangkat keras eksternal.

Keyboard atau papan ketik merupakan hardware yang berguna sebagai media input data. Didalamnya kita bisa menemukan sekumpulan tombol yang berupa angka, huruf hingga simbol-simbol tertentu.

Keyboard juga merupakan tuas mekanis yang memudahkan pengguna untuk menjalankan berbagai kegiatan komputasi. Pada papan ketik tersebut, kita bisa menemukan sekumpulan huruf alphabet mulai dari A-Z, kemudian angka 0-9, dan juga berbagai simbol khusus yang berguna untuk mendukung aktifitas komputasi.

Pada komputer, kita bisa mendapati 2 jenis port yang biasa digunakan untuk keyboard, diantaranya yaitu port  tipe PS2 dan USB. Namun, di era modern ini kita juga bisa menemukan dengan mudah papan ketik yang menggunakan teknologi nirkabel atau wireless.

Fungsi Keyboard

Fungsi Keyboard
Fungsi Keyboard

Fungsi keyboard secara umum adalah untuk membantu pengguna melakukan input data. Berkat perangkat keras ini, pengguna dapat memasukkan data input yang berupa angka, huruf dan juga simbol pada komputer.

Ketika pengguna mengetik sekumpulan huruf, angka atau simbol tertentu, keyboard akan menginput data-data tersebut dan  meneruskannya pada CPU.

Selanjutnya, data yang masuk CPU kemudian akan diubah menjadi sinyal digital yang siap dieksekusi oleh processor dan ditampilkan pada pengguna melalui perantara layar monitor.

Selain fungsinya yang dilihat secara umum, papan ketik ini juga memiliki sekumpulan huruf dan simbol yang mempunyai peran dan tugasnya tersendiri. Simak selengkapnya berikut ini :

  • Main Typing Keyboard

Main typing keyboard merupakan bagian yang disebut sebagai tombol utama. Tombol yang terdapat pada papan ketik ini berisi sekumpulan huruf alphabet yang terdiri dari huruf A sampai Z.

Main typing ini adalah bagian yang berperan penting, terutama ketika kita ingin menulis dan memberikan input data yang berupa teks. Tombol ini sangat dibutuhkan, terutama ketika kita sedang menjalankan program pengolah kata.

  • Numeric Keys

Numeric keys adalah tombol pada keyboard yang berupa sekumpulan angka. Tombol numeric ini berguna untuk membantu pengguna melakukan input data yang berupa angka ke dalam komputer.

  • Function Keys

Function keys adalah bagian yang berisi tombol F1-F12. Tombol ini letaknya berada di atas tombol numeric. Fungsi navigation keys adalah untuk melakukan beberapa eksekusi program, mulai dari membuat browser muncul, menyimpan dokumen, memunculkan menu help dan lain sebagainya.

  • Control Keys

Control keys merupakan tombol yang biasa difungsikan untuk melakukan kontrol ataupun berbagai kegiatan komputasi lainnya.

Tombol kontrol ini biasanya bekerja dengan cara dikombinasikan dengan serangkaian tombol lainnya. Contoh simbol yang termasuk dalam bagian control keys adalah Ctrl, Alt, logo Windows dan lain-lain.

  • Navigation Keys

Navigation keys merupakan bagian dari keyboard yang membantu pengguna untuk mengerjakan pengeditan pada teks. Tombol ini juga membantu kita untuk dapat  berpindah dari satu dokumen ke dokumen yang lainnya dengan mudah.

  • Directional Keys

Directional keys adalah simbol yang berupa 4 buah anak panah. Simbol anak panah itu memiliki posisi yang mengarah pada 4 sisi. Fungsinya adalah untuk membuat kursor berpindah sesuai perintah pengguna.

  • Special Keys

Special keys adalah tombol khusus yang biasa digunakan oleh pengguna ketika menjalankan program pengolah kata. Special keys ada pada bagian atas dari directional keys. Fitur yang terdapat didalamnya yaitu meliputi Home, Insert, Delete, Page Up, Page Down, Pause Break, End, dan Print Screen.

  • Lock Keys

Lock keys adalah komponen yang dikenal juga sebagai lampu indikator. Disebut demikian sebab lock keys memiliki lampu yang akan menyala ketika tombol tertentu sedang berfungsi. Misalnya ketika tombol capslock sedang hidup, maka lock keys akan menyala sebagai pertanda.

Fungsi Tombol-Tombol Khusus Pada Keyboard

fungsi tombol keyboard
fungsi tombol keyboard

Selain tombol utama, keyboard juga memiliki tombol-tombol khusus yang membantu pengguna untuk melakukan berbagai input data. Tombol-tombol khusus ini memiliki fungsi dan peran yang berbeda. Simak selengkapnya berikut ini :

  • Ctrl

Ctrl merupakan tombol khusus yang menjalankan beberapa pintasan pada keyboard. Ctrl juga dapat digunakan untuk membantu pengguna memilih beberapa item. Caranya yaitu dengan menekan tombol Ctrl, lalu memilih beberapa item sekaligus.

  • Tab

Tab merupakan tombol yang berfungsi untuk membantu menggeser letak kursor. Selain itu, tab juga membantu kursor untuk berpindah dari satu item ke item lain.

  • Shift

Shift adalah tombol yang dapat digunakan oleh pengguna untuk melakukan berbagai fungsi khusus. Contohnya yaitu untuk membuat huruf menjadi kapital atau sebaliknya, menyeleksi teks, dan membantu menampilkan karakter atau simbol tertentu.

  • Num Lock

Num lock merupakan tombol khusus yang digunakan untuk membuat simbol-simbol numeric (angka) muncul. Ketika Anda butuh menampilkan input yang berupa angka, Anda dapat menekan tombol ini untuk mengaktifkannya.

  • Insert

Ketika kita sedang mengetik, kemudian ingin berpindah dan beralih pada dua mode yang berbeda. Maka kita dapat memanfaatkan tombol khusus yaitu insert.

  • Scroll Lock

Scroll lock adalah tombol yang dapat digunakan jika ingin mengunci pengguliran atau scrolling yang dilakukan oleh mouse. Ketika ingin mengunci laman agar tetap berada pada posisi tertentu, maka pengguna hanya perlu mengaktifkan tombol scroll lock.

  • Capslock

Jika ingin menampilkan teks dengan huruf kapital atau huruf besar, pengguna juga dapat mengaktifkan tombol capslock.

  • Delete

Seperti namanya, delete adalah tombol yang fungsinya untuk menghapus simbol atau huruf. Ketika kita melakukan kesalahan pengetikan, kita hanya tinggal menekan tombol delete untuk menghapusnya.

  • Esc

Esc adalah tombol yang dapat dipilih oleh pengguna ketika ingin menutup program. Esc juga dapat digunakan ketika ingin membatalkan sebuah perintah tertentu dengan cepat.

  • Tombol Fn

Tombol Fn merupakan bagian dari keyboard yang dalam penggunaan perlu dikombinasikan bersama tombol lain. Tombol Fn dapat digunakan untuk beberapa aktivitas komputasi, salah satunya yaitu membuat volume membesar dan mengecil, membuat layar monitor lebih redup dan lain sebagainya.

  • Print Screen

Ketika pengguna mengambil screenshot dari layar monitor, maka fitur print screen dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan tersebut. Untuk mengambil screenshot layar, pengguna hanya perlu mengombinasikan tombol Ctrl dan print screen secara bersamaan.

  • Space

Space merupakan tombol yang berfungsi untuk memberikan jarak atau spasi pada tulisan. Penggunaan spasi sangat penting dalam pengetikan karena akan membuat teks menjadi lebih rapi dan enak dibaca.

  • Tombol Navigasi

Tombol navigasi merupakan tombol yang ditandai dengan simbol anak panah yang mengarah ke empat sisi, yaitu arah kanan, kiri, atas dan bawah. Tombol ini biasanya dipakai untuk mengatur posisi dan pergerakan kursor.

  • Tombol Windows

Tombol Windows adalah tombol yang ditandai dengan ikon Windows. Tombol tersebut merupakan pintasan yang bisa dipilih pengguna ketika ingin berpindah ke laman utama atau layar start.

  • Home

Ketika pengguna ingin menempatkan posisi kursor agar berada di baris awal, maka Anda dapat memilih penggunaan tombol home.

  • Page Up dan Page Down

Fungsi tombol yang satu ini adalah untuk menggulir halaman dengan mudah. Proses perpindahan baris ataupun halaman dapat dilakukan dengan cepat berkat adanya fitur page up dan page down.

  • Enter

Enter merupakan tombol yang biasa dipakai pengguna untuk mengeksekusi suatu program atau perintah. Selain itu, enter juga dapat digunakan ketika Anda ingin memindahkan letak kursor pada baris yang berbeda.

  • Backspace

Backspace adalah tombol yang memiliki letak berada dekat dengan enter. Fungsinya adalah untuk menghapus simbol atau huruf pada teks. Ketika terjadi kesalahan dalam penulisan, kita dapat memakai backspace untuk menghapusnya.

  • Tombol End

Ketika pengguna kesulitan untuk mencari letak kursor, maka mereka dapat memanfaatkan fitur tombol end. Ketika menekan tombol end, maka posisi kursor secara otomatis akan berada pada akhir baris.

Jenis-Jenis Keyboard

Jenis Keyboard
Jenis Keyboard

Keyboard merupakan teknologi yang terus mengalami perkembangan dari masa ke masa. Oleh sebab itu, kita bisa mendapati banyak sekali jenis keyboard.

Berikut beberapa referensi mengenai jenis-jenis keyboard yang perlu Anda ketahui:

  • Keyboard QWERTY

Keyboard QWERTY adalah jenis papan ketik yang penggunaannya tetap populer dari masa ke masa. Namun keyboard ini ternyata sudah mulai dikenalkan sejak tahun 1860-an. Keyboard QWERTY dibuat dengan susunan alphabet yang dibuat acak sedemikian rupa. Tujuan penyusunan huruf pada papan ketik ini adalah untuk memudahkan pengguna ketika menulis.

Keyboard QWERTY konon adalah teknologi yang pembuatannya terinspirasi dari papan tuts. Model ini cukup populer dan memiliki penggemar dari masa ke masa.

Setelah mengalami beberapa inovasi, akhirnya ditemukanlah desain papan ketik model QWERTY seperti yang sering kita gunakan sekarang.

  • Keyboard DVORAK

Selanjutnya, ada juga jenis papan ketik yang disebut keyboard DVORAK. Penggunaan nama DVORAK pada teknologi ini yaitu diambil dari nama penemunya, yakni August Dvorak.

Berbeda dengan tipe sebelumnya, papan ketik ini juga mempunyai desain dengan susunan huruf alphabet yang berbeda. Anda dapat melihatnya pada gambar dibawah ini :

  • Keyboard Klockenberg

Klockenberg merupakan  tipe papan ketik yang memiliki desain unik. Pasalnya, pada papan ketik ini kita akan mendapati penggunaan papan yang terpisah pada dua jalur, yakni bagian kiri dan kanan.

Tujuan pembuatan keyboard Klockenberg adalah untuk alasan keamanan, yaitu untuk membuat beban otot tangan menjadi jaih lebih berkurang ketika mengetik.

Namun meskipun demikian, desainnya yang unik dan tak biasa ini justru berimbas pada ukurannya yang jauh lebih besar dibanding papan ketik lain pada umumnya.

  • Keyboard MALTRON

Keyboard MALTRON juga merupakan tipe keyboard yang dibuat dengan desain tak biasa. Pasalnya, kita bisa menjumpai adanya cekungan yang menjorok ke bagian dalam pada permukaannya.

Model keyboard yang satu ini juga dibuat dengan alasan untuk mempermudah pengguna ketika mengetik. Tujuannya yaitu untuk mengurangi kelelahan jari ketika mengetik menggunakan papan tersebut.

Tidak hanya itu, keyboard MALTRON juga di desain sedemikian rupa agar sepuluh jari kita dapat berfungsi bersamaan ketika sedang mengetik.

  • Keyboard Alphabetic

Keyboard alphabetic adalah papan ketik yang memiliki desain sedikit berbeda, yaitu menggunakan huruf-huruf alphabet yang disusun secara berurutan.

Penggunaan papan ketik model alphabetic kurang begitu populer, sebab penggunaan susunan huruf alphabet yang dipasang secara urut ini justru menghambat proses pengetikan.

  • Keyboard Chord

Keyboard Chord adalah jenis papan ketik yang dibuat dengan desain sederhana. Jadi kita hanya akan mendapati beberapa tombol saja yang dipakai pada papan ketik tersebut.

Jadi dalam penggunaannya, kita harus menggunakan satu tombol untuk beberapa fungsi sekaligus. Penggunaannya yang cukup rumit dan kompleks membuat papan ketik jenis itu kurang begitu populer dan hanya dipakai untuk kalangan tertentu saja.

Selain berdasarkan susunan tombolnya, jenis-jenis keyboard juga dibedakan berdasarkan bentuknya, diantaranya yaitu :

  • Keyboard Serial

Keyboard serial merupakan model papan ketik yang penggunaannya bisa kita temukan pada komputer model AT atau komputer lawas.

Keyboard serial memiliki beberapa karakteristik, diantaranya yaitu memiliki port konektor yang besar, memiliki DIN 5 male dan menggunakan tipe kabel yang tebal.

Pada DIN 5 male, kita bisa mendapati penggunaan 5 jarum yang juga berfungsi sebagai detektor. Ketika salah satu dari detektor ini mengalami kerusakan, maka imbasnya akan fatal karena akan menyebabkan papan ketik tidak dapat berfungsi.

  • Keyboard PS/2

Pada papan ketik tipe PS/2, kita bisa mendapati penggunaan 6 jenis jarum. Jarum-jarum yang terdapat pada keyboard ini berfungsi sebagai konektor. Penggunaannya biasanya diaplikasikan pada komputer model ATX.

  • Keyboard USB

Jenis keyboard yang satu ini juga cukup populer dan mudahan kita temukan. Salah satu karakteristiknya adalah penggunaan port USB sebagai media penghubung.

Keyboard USB memiliki banyak keunggulan, salah satunya yaitu mudah digunakan dan dapat melakukan proses transfer data dengan cepat.

Namun sayangnya, keyboard USB menggunakan kabel dengan ukuran yang cukup tipis sehingga disinyalir rentan mengalami kerusakan dan harus sering-sering diganti.

  • Keyboard Wireless

Terakhir, ada juga jenis keyboard wireless. Papan ketik tipe yang satu ini menggunakan teknologi nirkabel, sehingga sudah tidak membutuhkan kabel sebagai sarana penghubung.

Namun untuk dapat bekerja, keyboard membutuhkan bluetooth, wifi atau bahkan sinyal inframerah sebagai media pemancar.

Kesimpulan

Keyboard adalah papan ketik yang menjadi bagian dari hardware komputer. Papan ketik ini memiliki banyak sekali fungsi dan kegunaan, yang paling umum yaitu untuk menginput data yang berupa teks, angka ataupun simbol.

Peran keyboard pada komputer sangat vital. Tanpa hardware tersebut, pengguna akan kesulitan untuk menjalankan program pengolah kata atupun pengolah angka. Tanpa adanya keyboard, pengguna juga akan kesulitan untuk bekerja dan berinteraksi dengan komputer.

Tinggalkan komentar